Saatnya sarapan!!! Masak Ayam Goreng Bumbu Tomat aja, mudah, praktis, lezat dan bergizi lagi!!
Resep Bahan Ayam Goreng Bumbu Tomat :
- 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
- 1 sendok makan air asam jawa (dari 1 sendok teh asam jawa dan satu sendok makan air)
- 2 siung bawang putih, dihaluskan
- 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- minyak untuk menggoreng
Resep Bahan Tumisan Ayam Goreng Bumbu Tomat :
- 4 siung bawang putih, dicincang kasar
- 1 buah bawang bombay, dicincang kasar
- 1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan, dicincang kasar
- 3 buah tomat merah, dicincang kasar
- 2 sendok makan saus tomat
- 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 200 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Ayam Goreng Bumbu Tomat :
- Lumuri ayam dengan air asam jawa, bawang putih, garam dan merica bubuk. Diamkan 30 menit. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan berkulit. Sisihkan.
- Tumisan : panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan serai sampai harum. Masukkan tomat. Aduk sampai layu.
- Tambahkan saus tomat, garam, gula pasir, dan air. Masak sampai kental.
- Masukkan ayam. Aduk sampai terbalut bumbu dan meresap. Angkat dan sajikan.
Untuk 8 porsi
Selamat mencoba